Selasa, 19 Agustus 2008

Brainylicious

Jadi eksis merupakaan dambaan hampit setiap orang yang ada di dunia. Tapi banyak diantara mereka yang menempuh cara-cara negatif seperti “menjual tubuh”, memasang foto-foto seksi di friendster atau facebook supaya banyak di add orang, atau dengan ikut-ikutan merokok dan nge-drugs supaya bisa diterima dalam suatu kelompok tertentu.

Sebenarnya, seseorang bisa menjadi eksis positif dengan cara-cara yang smart. Smart bukan berarti harus selalu menjadi ranking 1 atau menang dalam berbagai perlombaan-perlombaan akademis. Orang yang smart adalah orang yang mengasah pola pikir dan pola perilakunya. Dari situ, popularitas, kesuksesan, atau juga keberhasilan akademis pasti bisa didapatkan.Untuk menjadi orang yang smart, seseorang harus:
1. Menjadi orang pertama yang mencintai diri sendiri
Kalau kita sudah mencintai diri sendiri, maka kita bakal melakukan apa saja untuk mengembangkan diri secara positif. Efeknya: orang lain juga akan mencintai kita.
2. Peka terhadap lingkungan di sekitar
Orang yang smart selalu mau peka dengan perubahan di lingkungan sekitarnya. Mulai dari lingkungan keluarga, sekolah, tempat tinggal, negara, hingga dunia.
3. Selalu ingin tahu
Jangan pernah merasa puas dengan pengetahuan yang kita punya. Setiap ada kesempatan untuk bertanya soal sesuatu yang tidak dimengerti, langsung bertanya.
4. Banyak membaca.
Membaca adalah cara ampuh untuk menjadi smart dan berpengetahuan luas. Dengan membaca, kita dapat mengetahui apa yang terjadi di suatu tempat tanpa datang ke tempat tersebut.
5. Tertawa
Dengan tertawa, kita bisa melihat banyak hal dengan positif. Laughter is an instant vacation.

Berikut ini adalah ciri-ciri orang yang barinylicious:
1. Menolak untuk membuat foto syur.
2. Yakin bila tanpa pakaian seksipun bisa terlihat menarik di mata orang lain.
3. Tahu isu-isu yang lagi terjadi di sekitar kampus.
4. Membaca situs-situs berita saat browsing
5. Berani minta maaf untuk setiap kesalahan yang dibuat.
6. Tidak malu bertanya.
7. Mau mendengarkan saran orang lain.
8. Berani Menunjukkan bakat yang dipunya.
9. Mengambil kursus-kursus yang dapat mengembangkan kemampuan yang dipunya.

Kita bisa saja mengubah semua penampilan luar kita. Tapi semua itu tidak akan bisa mengubah apa saja yang ada di dalam diri kita. Padahal justru yang di dalam itulah yang bisa membuat kita jadi menarik.

Tidak ada komentar: